Foto-Foto Memukau Perayaan Kemerdekaan yang Diunggah Bu Ani Yudhoyono

Quote:

17 Agustus 2015, 70 tahun sudah Indonesia merdeka. Dalam peringatan HUT RI, berbagai acara dan perlombaan digelar. Salah satu lomba yang paling menarik adalah lomba panjat pinang, di mana para peserta berjuang sekuat tenaga untuk mendapatkan hadiah tertinggi. Menyaksikan lomba ini pun memberi keseruan dan keasyikan sendiri.

Bu Ani Yudhoyono, dalam akun instagramnya baru-baru ini mengunggah sejumlah foto memukau dan berkesan yang berkaitan dengan perayaan kemerdekaan Republik Indonesia tahun ini. Selain ziarah dan bertemu dengan warga masyarakat, Bu Ani bersama Pak SBY juga ikut menyaksikan lomba panjat pinang di Pacitan. Seperti apa keseruan lomba panjat pinang yang disaksikan Bu Ani? Yuk, kita intip deretan fotonya di galeri ini, Ladies.


Bersama masyarakat Desa Dadapan, Kecamatan Pringkuku, Kabupaten Pacitan." Bersemangat menyambut peringatan Hari Kemerdekaan ke-70 RI.


Singgah sejenak di Monumen Jenderal Sudirman di Tumpakrinjing, Pringkuku, Pacitan", 15 Agustus 2015.


"Bahagia bisa ikut merayakan Hari Kemerdekaan ke-70 RI bersama masyarakat Kecamatan Kebon Agung, Kabupaten Pacitan." 16 Agustus 2015.


"Tabur bunga di makam almarhum bapak R. Soekotjo (ayahanda SBY)." Taman Makam Pahlawan Pacitan, 15 Agustus 2015.


"Betapa serunya 19 regu berlomba untuk mencapai puncak tertinggi. Hadiah sudah menunggu di atas." Siapakah pemenangnya?


"Ugh....licin sekali..." Panjat pinang (walaupun yang dipanjat bambu), adalah perlombaan yang dilakukan secara beregu dan bekerjasama memanjat pinang yang telah dilumuri oli hingga dapat mencapai puncak pinang dimana tergantung aneka macam hadiah. Lomba ini membutuhkan kesabaran dari para pesertanya. Lomba ini biasanya dilakukan oleh masyarakat untuk memperingati Hari Kemerdekaan RI.


"Juara 1 dari desa Ketro, Pacitan, Bapak Agung Wibowo yang mengibarkan bendera Merah Putih." ➖ "The winner goes to Ketro village, Pacitan, Mr. Agung Wibowo who's waving the Red and White flag." Photo by Ani Yudhoyono F/5 . 1/250 . ISO 160 . Lensa 28-300 mm .


"Juara 2 dari desa Karanganyar, Pacitan, Bapak Suranto Rengki Widodo yang mengibarkan bendera Merah Putih." ➖ "The runner-up goes to Karanganyar, Pacitan, Mr. Suranto Rengki Widodo who's waving the Red and White flag." Photo by Ani Yudhoyono F/5,6. 1/250. ISO 160. Lensa 28-300 mm.
SUMBER
keren :thumbsup1: