Cara merawat dan Membersihkan Benda Logam

Cara Merawat dan Membersihkan Benda Logam
Bagi pecinta benda antik, logam merupakan salah satu bahan yang dicari karena warna yang menawan serta tahan lama. Tetapi tidak sedikit pula yang enggan membelinya karena perawatannya yang sulit. Sekali salah membersihkan, alih-alih membuat logam mengkilap malah memudarkan warna indahnya. Berikut kami berikan tips yang tepat untuk merawat dan membersihkan benda logam:
1. Jauhkan benda logam dari panas berlebihan. Hindari terpapar dari sinar mattahari langsung karena beberapa logam akan cepat mengarat apabila terkena panas.
2. Bersihkan benda logam dengan sesuatu yang lembut. Anda dapat menggunakan kain atau sikat yang lembut untuk membersihkannya. Bersihkan sela-sela yang tidak terjangkau dengan sikat gigi bekas.
3. Gunakan sabun mandi untuk bayi yang mengandung PH seimbang sebagai pembersih. PH seimbang tidak akan merusak lapisan permukaan logam, tetapi akan membersihkan dengan maksimal.
4. Gunakan bekatul bila Anda suka cara tradisional. Caranya, ambil bekatul lalu sangrai hingga panas. Masukkan bekatul ke dalam kantong kain putih yang bersih, lalu gosokkan pada permukaan logam. Cara ini efektif untuk menghilangkan noda pada benda logam.
5. Anda juga dapat menggunakan wax atau polishing khusus untuk logam. Wax dapat menambah kilatan pada benda logam Anda, serta dapat menjaganya agar awet dan tahan lama. Bila benda logam Anda diletakkan di tempat yang lembab, ada baiknya setiap dua bulan sekali Anda menggunakan wax ini agar warna logam Anda tetap indah.
Jika Anda membutuhkan jasa profesional untuk melestarikan kualitas benda-benda logam Anda,, hubungi saja ES Cleaning Service. Kami akan siap membantu.

Related Posts :